Assalamualaikum
Sisters!!!!
Aku barusan aja
dapet, sekitar beberapa hari yang lalu, bingkisan dari komunitas Beauty ZoneBorneo. Yaitu rangkaian eau de toilette dari Lumina by Kimberly.
Jadi, Lumina by
Kimberly ini produk lokal lho sisters. Sudah ada nomor BPOM nya dan parfum ini
murah banget. 1 pcs eau de toilette dari Lumina by Kimberly ini berisi 14ml dan
dibandrol dengan harga yang sangat murah.
Kemasan
Kemasan dari parfum
ini luarnya berupa kemasan box. Warna kemasan berbeda-beda mengikuti dari ragam
variantnya. Pada kemasan terdapat beberapa informasi mengenai nama produk, isi
produk, nomor BPOM, ingredients, kode exp, cara pemakaian dan nama variant dari
parfum tersebut.
Untuk kemasan
dalamnya berupa botol akrilik, semoga gak salah ya, dengan tutup berwarna gold
pada semua variantnya. Botolnya transparan tapi berwarna sesuai konsep tiap
variant. Jadi kita bisa jelas melihat berapa banyak isi dalam botol tersebut.
Aplikatornya berupa spray.
Review
Gold Heel
Variant ini dari
kemasannya didominasi warna kuning. Untuk wangi dari variant ini ada sedikit
aroma segarnya, aroma seperti kayu dan kesannya hangat gitu. Karena pada
variant Gold Heel ini aromanya berasal dari perpaduan blackcurrant, white
flower, peach dan sandalwood. Ini alasannya kalau Gold Heel ini ada aroma
hangatnya.
Ini cocok banget
dipakai ketika ingin hangout pada sore atau malam hari.
Pure Heart
Variant ini adalah
variant yang paling aku suka diantara aroma yang lainnya. Ini nomor 1 buatku.
Aroma dari Pure Heart
ini kesannya adalah wangi yang glamour dan mewah. Ketika aku ada acara
formal,atau kondangan, aku pasti bakalan pake variant aroma Pure Heart ini
sebagai parfum ku.
Karena wanginya elegant dan terkesan wah gitu. Bagiku ini wangi yang “wanita” banget.
Karena wanginya elegant dan terkesan wah gitu. Bagiku ini wangi yang “wanita” banget.
Wanginya sendiri
berasal dari perpaduan grapefruit, orange dan kehangatan ayng berasal dari
chocolate dan cedar. Serta base dari Amber dan Musk.
Ocean Fresh
Untuk variant ini,
sesuai dengan namanya yaitu fresh. Variant Ocean Fresh ini memang seger banget
wanginya. Wanginya ini mengingatkan aku pada laut. Jadi kayaknya ini cocok
dibawa ketika lagi bersantai di pantai, karena wanginya memang fresh.
Lalu, menurutku ini bisa dipakai cowok juga.
Karena wanginya unisex gitu, gak terlalu feminine dan maskulin. Aroma dari
Ocean Fresh ini berasal dari perpaduan grapefruit, peony, musk, vanilla dan
jasmine.
Sweet Escape
Variant ini menurutku
juga cocok dipakai buat cowok dan cewek, karena wanginya unisex. Tidak terlalu
maskulin dan tidak begitu feminine. Buat daily wear juga oke banget, wanginya
tetap segar tapi lebih deep kalau dibandingkan dengan si Ocean Fresh, serta wanginya ini lebih manis.
Ada aroma citrus nya
sedikit, lalu aroma perpaduan dari vanilla, aroma bunga jasmine dan buah.
Romantic Love
Nah, buat sisters
yang kalem dan yang suka wewangian lembut, imut, unyu, gemesh, ini kayaknya
wangi untuk kalian. Untukku ini berada di urutan paling akhir karena ini
“girly” banget. :D
Variant Romantic Love
ini sangat girly, lembut dan feminine sekali. Masih ada aroma citrus nya, tapi
sangat lembut. Tapi menurutku aromanya lebih dominan ke bunga-bunga. Jadi
kesannya memang lembut.
Aroma ini cocok buat
dipakai saat nge-date bersama pasangan. Cowok mendingan pake variant lain aja
ya, karena ini aromanya cewek banget :D.
Kesimpulan
Oke, itu tadi 5
variant dari EDT Lumina by Kimberly yang sudah aku coba beberapa hari ini.
Untuk ketahanannya sendiri kalau buatku bisa nempel selama kurang lebih 4-5
jam, itu pun masih ada wanginya yang tersisa di baju dan kulit. Aku sendiri
pakainya di badan dan baju, biar lebih tahan lama gitu.
Untuk ukuran EDT, ini
cukup tahan lama. Karena biasanya EDT di aku Cuma awet sekitar 3-4 jam aja.
Juga, menurutku Lumina by Kimberly ini gak gampang menguap. Ketika aku
semprotkan ke kulit, gak langsung kering gitu.
Cuma sayangnya
aplikatornya ini adalah spray. Ini personal sih alasannya, karena aku probadi
lebih suka parfum yang aplikatornya tetes. Karena apa? Biar gak gamoang nguap
:D. Untungnya tutup aplikatornya bisa dibuka, jadi aku tetep bisa pake EDT nya
dengan cara dioles ke kulit.
Kemasannya, seperti
yang udah aku tulis, parfum ini easy go perfume. Kemasannya praktis dan enteng
banget dibawa bepergian. Gak makan banyak tempat dan botolnya aman, karena
bukan dari kaca. Yang suka jalan-jalan, pasti bakalan suka bawa parfum ini. Mau
bawa 5 variant sekaligus k etas juga bisa karena memang ukurannya travel size.
Untuk wangi yang aku
sukai, ada 2. Nomor 1 adalah si Pure Heart, yang warna merah. Wanginya sangat
elegant, anggun, wanita sekali, dan kesannya mewah atau glamour. Ini parfum
wajib kalau pergi kondangan. Lalu nomor 2 adalah wangi Ocean Fresh, karena
wanginya seger banget dan ringan.
Buat sister yang
penasaran, pengen beli, pengen koleksi parfum, bisa beli Lumina by Kimberly EDT
di,
AEON
Harganya murah
sister, 16.500 aja. Gak sampe 90ribu udah dapat semua aromanya. Bisa dipake
bergantian selama seminggu. Juga, EDT ini bisa dijadikan gift untuk orang
tercinta juga. Hadiah ulang tahun buat temen, ini bisa jadi salah satu pilihan.
Sister udah punya
juga? Parfum favorit kalian apa sister?
Terimakasih, Sisters!!
Wassalamualaikum
Waw muarah banget ya beb, seharga ayam geprek di pinggir jalan hehehe. Btw ini brp ml beb per botolnya? Packagingnya bagus, nggak terlihat kalau harganya murah ya
ReplyDeleteAlso a scent that I may love others may find repulsive. With that in mind it is crucial when mixing and making parfume you use what works best with your own natural scent. Coffret parfum femme
ReplyDelete